Berfoto Bersama sesaat setelah menandatangani Pakta Integritas
Memasuki masa kampanye Calon Perbekel Pejarakan, pada hari kamis (31/10) di Gedung Serbaguna, Para Calon menandatangani Pakta Integritas, guna mengantisipasi gangguan kelancaran proses Pemilihan 11 November mendatang. Acara yang dihadiri para RT, Kadus dan Tokoh masyarakat ini, dilanjutkan dengan penyampaian Visi dan Misi masing-masing Calon.

Ketua Panitia Pemilihan Perbekel, Putu Artawa berharap dalam sambutannya, agar semua stakeholder mampu bekerjasama untuk melancarkan Pesta Demokrasi yang sebentar lagi berlangsung. “ Pakta ini sebagai wujud komitmen Calon untuk Pejarakan yang aman dan kondusif” tegasnya.


Sebagaimana lazimnya Pemilihan, Pemilihan Perbekel mendatang rawan konflik terbuka yang bisa saja terjadi. Disebutkan dalam salah satu point dalam Pakta Integritas yang telah ditandatangai Calon, adalah kesiapan untuk Menang dan Kalah. Dimana setiap kompetisi pasti akan ada yang menang dan ada yang kalah.


Acara ini diakhiri dengan saling bersalaman dan ramah tamah. Semua berharap, semoga Pemilihan Perbekel ini berjalan dengan aman, damai dan lancar. 


Reporter : A.K Abraham